Foto. Gerbang Masuk Desa Biting dari arah Barat (JawaTengah)
Ponorogo, 17 September 2023. Teka-teki tentang pagelaran kejuaraan Liga Jatim Seri 3 Paralayang akhirnya terjawab dan secara resmi mendapatkan Restu dari Bupati Ponorogo, H. Sugiri Sancoko, SE.,MM. Kepastian ini akhirnya didapat setelah Sejumlah Pengurus KONI dan FASI Ponorogo sowan Bupati untuk meminta restu untuk menyelenggarakan Event yang sangat ditunggu-tunggu ini. Karena sudah dari beberapa bulan yang lalu dan sudah masuk dalam jadwal resmi bahwa Ponorogo mengajukan diri sebagai tuan rumah Liga Jatim Paralayang ini.
Seperti diketahui bersama bahwa Paralayang yang sudah mulai banyak dikenal di wilayah Ponorogo akhir-akhir ini merupakan salah satu cabang olahraga sekaligus hiburan, atau sering disebut wisata olahraga, karena merupakan cabang olahraga dunia yang diminati banyak orang dan juga merupakan sarana hiburan bagi penonton dan juga dapat memberi kesempatan bagi mereka yang ingin terbang tanpa harus melalui pendidikan terbang, hanya melalui berboncengan dengan pilot atau disebut tandem dengan sedikit merogoh kocek akhirnya dapat terbang menikmati suasana dari ketinggian dan hal ini yang sangat dinantikan oleh banyak pengunjung.
Kontingen Paralayang Kabupaten Ponorogo sendiri mulai diperhitungkan oleh beberapa kontingen dari kabupaten/kota di Propinsi Jawa Timur dalam beberapa event belakangan ini, saat Liga Jatim Seri 2 di Banyuwangi, mendapatkan Juara 2 untuk kategori perorangan kelompok umur. pada Porprov VII di Lumajang mendapatkan Perunggu pada nomor beregu putra. Yang sangat membanggakan adalah di Porprov Jatim VIII yang diselenggarakan di Madium meraih hasil maksimal dengan berhasil menyabet Medali Emas untuk beregu Putra yang dipersembahkan oleh atlet Duo B (Bima dan Bara). Sungguh prestasi yang ikut mengharukan nama Ponorogo saat ini.
Kejuaraan Paralayang yang bertajuk Liga Jatim Seri 3 dan Bupati Ponorogo Open 2023, yang diselenggarakan di Bukit Plered, Desa Biting Kecamatan Badegan Kabupaten Ponorogo akan membuka beberapa kelas diantaranya Kelas Siswa Putra/putri, Yunior Putra/Putri, Senior Putra/putri dan overal/Umum Nasional Pura/putri. Kejuaraan ini direncanakan digelar dari tgl. 20-22 Oktober 2023.
Panorama terlihat dari Puncak Bukit Plered
Sebagai langkah persiapan penyelenggaraan, FASI Ponorogo mulai menyiapkan beberapa kegiatan, dari pembentukan kepanitiaan, persiapan lapangan dan memperbaiki beberapa fasilitas pendukung, kelengkapan penyelenggaraan, dari homestay, Takeoff, landing, Sarana Air Bersih dan Toilet, dan berbagai persiapan lainnya. Terkait Kepanitiaan FASI bekerja sama langsung dengan pihak Panitia lokal/desa dengan melibatkan dinas dan instansi setempat guna mendukung penyelenggaan event ini.
Seperti diketahui bersama Venue Bukit Plered Desa Biting yang akan digunakan dalam gelaran akbar yang pertama kalinya di tempat ini, secara geografis sangat mendukung. Dengan kemudahan akses jalan propinsi yang berada di sisi jalan Raya Ponorogo-Wonogiri. Sekitar 20 KM dari Pusat Kota Ponorogo ke arah Barat melalui jalur jalan raya propinsi menuju arah Kabupaten Wonogiri. Memiliki Panorama yang indah di sekitar Takeoff. Akses jalan menuju take off lebih kurang 1,5 KM. Kondisi jalan yang sebagian sudah di rabat beton memudahkan pengunjung dan peserta untuk mencapai puncak Bukit Plered yang juga banyak menyimpan berbagai peninggalan sejarah ini.
Selamat untuk Paralayang Ponorogo, sukses Bupati Ponorogo Open 2023, semoga penyelenggaraan dan kesusksesan even ini menjadikan Ponorogo sebagai Kabupaten yang pantaas untuk bersaing di jajaran atas kabupaten/kota lainnya dalam hal Olahraga. Bravo Ponorogo.........abuzoelfa.kimbiting.or.id
Posting Komentar